Sabtu, 06 April 2013

Lomba Logo HUT Ke-63 Kalimantan Selatan

Untuk yang kedua kalinya, Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan akan melaksanakan Lomba Logo dan Tema dalam rangka peringatan hari jadi Kalimantan Selatan. Sebelumnya, pada 2012 Pemprov Kalsel melalui Taman Budaya Kalsel juga telah melaksanakan hal yang sama, untuk HUT Ke-62 Kalimantan Selatan.

Persyaratan utama bagi peserta adalah perseorangan yang berdomisili di wilayah Kalimantan Selatan. Kali ini tiap peserta boleh mengirimkan maksimal sebanyak 2 (dua) buah karya desain logo dan tema, tidak seperti tahun lalu yang boleh kirim 3 (tiga) karya.

Untuk informasi lebih lengkap, silakan hubungi Taman Budaya Provinsi Kalimantan Selatan yang adanya di Banjarmasin, seberang Kampus Unlam itu. Bisa dihubungi pada setiap hari dan jam kerja. Kalau malam tidak ada orangnya.

Ramaikanlah...

3 komentar:

Anonim mengatakan...

Mohon tidak hanya yang berdomisili di Kalsel ... Saya pernah tinggal di Banjarbaru, tapi sekarang ada di Jawa. KTP sudah jawa tengah. Bolehkah ikut lomba?
Selamat ultah Kalselku tercinta

Pakacil mengatakan...

Untuk hal ini saya tidak memiliki kewenangan apapun, sekedar menyampaikan informasi dan semua ketentuan adalah ditetapkan oleh pelaksana, yakni Pemprov Kalsel melalui Taman Budaya Kalsel. Demikian. Mohon maklumi saya :)

Anonim mengatakan...

perkembangan lomba logonya gimana? kok ndak ada progresnya?

Posting Komentar